Ketika berkunjung ke tempat wisata Pulau Tidung, rasanya ada yang kurang bila belum membeli oleh-oleh dan menikmati kuliner khasnya. Setiap tempat wisata memiliki oleh-oleh serta kuliner khas yang berbeda-beda antara satu dengan lainnya.
Walaupun jenis produk untuk oleh-olehnya sama, ada karakteristik yang membedakan antara tempat wisata satu dengan lainnya. Nantinya oleh-oleh khas ini bisa dibeli saat pulang ke daerah asal untuk diberikan kepada keluarga terdekat.
Sedangkan ketika berada di area wisata Pulau Tidung, kamu bisa menikmati berbagai kuliner khas. Menikmati kuliner khas bersama keluarga atau teman tentu akan memberikan kesan tersendiri. Berikut ini berbagai oleh-oleh dan kuliner khas Pulau Tidung yang dapat dijadikan referensi opsi.
Ragam Oleh-oleh serta Kuliner Khas Wisata Pulau Tidung Bisa Dijadikan Opsi
Sebagian orang, apalagi yang masih baru pertama kali berkunjung ke Pulau Tidung biasanya bingung dalam menentukan oleh-oleh. Supaya tidak kebingungan memilih apa oleh-oleh serta kuliner khas wisata Pulau Tidung, kamu bisa menjadikan daftar berikut sebagai referensi pilihan:
1. Baju Khas
Rekomendasi oleh-oleh pertama adalah baju khas yang biasanya berupa kaos atau t-shirt. Baju khas ini biasanya memiliki desain berupa gambar Pulau Tidung. Untuk jenis baju, tidak hanya tersedia yang bercorak atau bermotif saja, tapi juga polos.
Pemilihan opsi yang mana bisa disesuaikan dengan selera. Di antara beragam jenis oleh-oleh, baju khas ini begitu menarik perhatian para wisatawan. Selain menarik, dari segi harga tergolong masih ramah di kantong.
Selain baju khas, ada juga opsi lain yang menunjang fashion, seperti jogger pants, topi serta pakaian muslim. Berbeda dari lainnya, baju muslim di tempat ini termasuk unik karena terbuat dari bahan katun dengan tambahan gambar jembatan cinta.
baca : Berbagai Hal tentang Museum Paus Pulau Tidung Menarik Diketahui
2. Aksesoris Khas
Oleh-oleh lainnya yang bisa pengunjung temukan saat berada di tempat wisata Pulau Tidung yaitu aksesoris khas. Beberapa contoh aksesorinya yaitu bros, ikat rambut, gelang, cincin, ikat pinggang berbahan kulit atau kain dan masih banyak lagi.
Jenis bahan yang dipakai untuk membuat aksesorinya bermacam-macam serta unik. Beberapa contohnya adalah kerang, perak, kayu, plastik dan lain-lain. Terkait masalah harga, termasuk terjangkau.
Jadi, untuk bisa membawa pulang oleh-oleh berupa aksesoris, kamu tidak perlu mengeluarkan budget besar. Tingkat kemahalan harga aksesoris tergantung dari jenis bahan yang dipakai. Selain itu juga bergantung pada tingkat kesulitan dalam membuatnya.
3. Aneka Kerupuk
Bagi kamu yang ingin membeli oleh-oleh berupa makanan saat berkunjung di tempat wisata Pulau Tidung, aneka kerupuk bisa dijadikan alternatif pilihan. Seperti, kerupuk cue, kerupuk ikan dan kerupuk sukun.
Bahan pembuatan kerupuk cue berasal dari campuran daging ikan segar serta tepung sagu. Bila diperhatikan secara sekilas kerupuk satu ini tampak mirip dengan makanan khas Palembang yaitu empek-empek.
Hal inilah yang membuatnya kerap disebut juga sebagai empek-empek khas Pulau Tidung. Jenis kerupuk ini biasanya sebelum dimakan dapat dikukus atau digoreng. Cara menikmatinya supaya lebih terasa nikmat bisa dicocol ke bumbu kacang.
Selain cue, ada opsi lainnya yaitu kerupuk ikan. Mengenai bahan pembuatan, kerupuk ikan hampir sama dengan cue, yaitu dari campuran ikan segar serta tepung sagu. Perbedaannya dari segi pemotongan
Kerupuk ikan pemotongannya lebih tipis. Inilah penyebabnya ketika digoreng, lalu dimakan terasa lebih renyah. Ingin membeli kerupuk jenis apa saat berkunjung ke tempat wisata Pulau Tidung, bisa disesuaikan dengan selera.
Bila penasaran dengan seluruh variannya, bisa mencoba membeli semuanya. Jenis opsi kerupuk terakhir adalah sukun. Sukun merupakan jenis buah yang memiliki bentuk hampir sama dengan nangka, tapi biasanya mempunyai ukuran lebih kecil.
Buah ini oleh masyarakat sekitar Pulau Tidung diolah dengan metode home industry menjadi kerupuk dan dapat dijadikan sebagai oleh-oleh khas. Pembuatannya tanpa pewarna, perasa serta bahan pengawet, sehingga terjamin dari segi keamanannya.
Rasanya terbilang cukup unik karena rasa gurih serta sedikit manis berpadu menjadi satu. Tidak heran bila sebagian wisatawan menjadikan kerupuk sukun sebagai alternatif oleh-oleh. Selain rasanya yang unik, dari segi harga juga termasuk kategori terjangkau.
4. Jajanan Khas
Saat berkunjung ke tempat wisata Pulau Tidung, kamu bisa menikmati berbagai jajanan khas yang ada. Di mana sebagian jajanan khas ini kemungkinan hanya bisa ditemukan saat berkunjung ke Pulau Tidung.
Salah satu contoh jajanannya adalah otak-otak ikan tinggiri. Jananan ini terbuat dari bahan daging ikan tenggiri yang asli dan lembut. Proses pembuatannya menggunakan bumbu khas yang memiliki citarasa khas Pulau Tidung.
Hasil adonan daging tenggiri dengan bumbu khas tersebut nantinya dibungkus menggunakan daun pisang. Setelah terbungkus dengan rapi, bisa langsung dimasak dengan cara dikukus atau dipanggang.
Kamu bisa menikmati jajanan khas satu ini saat berkunjung ke tempat wisata Pulau Tidung dengan maupun tanpa nasi. Merasakan otak-otak ikan tinggiri sembari menikmati keindahan pemandangan sekitar yang asri dan sejuk tentu memberikan sensasi tersendiri.
Apalagi ditemani dengan minuman es kelapa muda, es jeruk, es teh, es soda dan lain-lain akan menambah kenikmatan. Dari segi harga, tidak perlu khawatir karena masih tergolong terjangkau.
Ada lagi jajanan jenis lain yang sayang bila dilewatkan yaitu clorot. Jananan ini terbuat dari tepung beras yang dicampur dengan gula merah. Atau blibar manggis yang bentuknya seperti kue dan terbuat dari daging buah manggis.
baca : Pulau Tidung 1 Januari | Pesona Keajaiban Wisata Pantai yang Menyegarkan
5. Hidangan Laut Segar
Kuliner khas lainnya di tempat wisata Pulau Tidung adalah hidangan laut segar. Hampir di semua area wisata di Indonesia itu menyediakan tempat makan di sekitarnya, termasuk Pulau Tidung.
Di mana sebagian besar penjual menawarkan makanan khas dari tempat ini. Baik itu penjual pemilik restoran, kedai, warung maupun kafe. Sama halnya dengan pantai lain, Pulau Tidung juga menyediakan aneka hidangan laut segar.
Bukan hanya olahan berbagai jenis ikan saja, tapi ada juga udang, sotong, cumi-cumi hingga kerang. Dari sekian banyaknya jenis hidangan laut, akan dimasak sesuai dengan keinginan pelanggan.
Biasanya ketika membahas olahan laut akan ada ikan bakar, udang pedas manis dan lain-lain. Mengenai jenis masakan tergantung dari yang disediakan oleh penjual. Nantinya ada daftar menu tersedia sebagai bahan acuan.
Wisata Pulau Tidung dengan menikmati hidangan laut segar yang memiliki citarasa khas karena menggunakan bumbu racik khusus tentu terasa menyenangkan. Hidangan lautnya masih segar karena belum lama diambil dari lautan.
Banyaknya olahan hidangan laut tersedia yang memiliki rasa khas, akan semakin nikmat ditemani dengan semilir angin sepoi-sepoi. Ditambah lagi pemandangan sekitar yang menyejukkan mata akan semakin menambah kenyamanan.
Mengenai tarif, baik itu oleh-oleh maupun kuliner khas di Pulau Tidung, berbeda-beda antara satu dengan lainnya. Jadi, sebelum membeli sebaiknya tanyakan kepada penjual agar bisa menyesuaikan dengan budget yang dimiliki.
Ingin membeli oleh-oleh, makanan khas atau keduanya disesuaikan dengan preferensi setiap individu. Sebagai tambahan catatan, ketika ingin membeli oleh-oleh dan makanan khas wisata Pulau Tidung, pastikan terlebih dahulu kualitasnya agar tidak menyesal nantinya.